Saat diberi umpan panjang yang dikirim rekan setimnya, Pedri, dari tengah lapangan, Unai Simon tampak tidak siap sehingga sepakannya tidak mengenai bola.
Alhasil, umpan dari Pedri yang mengarah tepat ke gawang timnas Spanyol pun tidak terbendung.
Namun, pada akhir laga Unai Simon menebus dosanya itu. Dia melakukan beberapa penyelamatan pada babak tambahan yang mencegah timnas Spanyol dari kebobolan.
Baca Juga: Balik ke Persela, Pemain yang Sempat Dicoret Persija Ini Haus Gol
Meski membuat blunder dalam laga kontra timnas Kroasia, Unai Simon tetap dipercaya pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, untuk menjadi orang yang berdiri di bawah mistar gawang dalam laga kontra timnas Swiss pada babak perempat final.
Kepercayaan Luis Enrique pun tidak disia-siakan oleh Unai Simon.
Pada pertandingan melawan timnas Swiss, yang berkesudahan dengan skor 1-1 dan musti dilanjut ke babak adu penalti, Unai Simon tampil apik.
Performa bagusnya pun keluar di saat yang tepat, yaitu babak adu penalti.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar