Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Bikin Blunder Lawan Kroasia, Unai Simon Kini Pahlawan Spanyol

By Adi Nugroho - Sabtu, 3 Juli 2021 | 13:45 WIB
Kiper Spanyol, Unai Simon mendapat penghargaan Man of The Match EURO 2020 dalam laga Swiss vs Spanyol yang digelar di Stadion Kretovsky, St. Petersburg, Jumat (2/7/2021) pukul 23.00 WIB.
TWITTER.COM/THEEUROPEANLAD
Kiper Spanyol, Unai Simon mendapat penghargaan Man of The Match EURO 2020 dalam laga Swiss vs Spanyol yang digelar di Stadion Kretovsky, St. Petersburg, Jumat (2/7/2021) pukul 23.00 WIB.

BOLASPORT.COM - Kiper timnas Spanyol, Unai Simon, disebut sebagai pahlawan La Furia roja setelah sempat membuat blunder dalam laga kontra timnas Kroasia.

Pada babak 16 besar, timnas Spanyol harus bersusah payah mencari tiket untuk lolos ke fase perempat final EURO 2020.

Melawan timnas Kroasia di Stadion Parken, Kopenhagen, timnas Spanyol musti melewati babak tambahan untuk menentukan nasibnya.

Seperti diketahui, selama waktu normal timnas Spanyol ditahan imbang timnas Kroasia 3-3.

Baca Juga: EURO 2020 - Hampir 1.000 Operan, Spanyol Monster Penguasa Bola

Beruntungnya, La Furia Roja mampu mencetak dua gol tambahan pada babak ekstra sehingga mereka tidak perlu sampai melakoni adu penalti dan keluar dari Stadion Parken dengan menang 5-3.

Kiper timnas Spanyol yang bermain pada pertandingan tersebut, Unai Simon, memiliki peran krusial dalam perihal jalannya laga tersebut.

Unai Simon membuat blunder yang mengakibatkan timas Spanyol kebobolan pada menit ke-20.

Baca Juga: Manfaatkan Waktu yang Ada, Persiraja Banda Aceh Tetap Gelar Latihan

Saat diberi umpan panjang yang dikirim rekan setimnya, Pedri, dari tengah lapangan, Unai Simon tampak tidak siap sehingga sepakannya tidak mengenai bola.

Alhasil, umpan dari Pedri yang mengarah tepat ke gawang timnas Spanyol pun tidak terbendung.

Kiper Spanyol, Unai Simon, bereaksi usai melakukan blunder di laga babak 16 besar Euro 2020 lawan Kroasia.
TWITTER.COM/FOOTBALLFUNNNYS
Kiper Spanyol, Unai Simon, bereaksi usai melakukan blunder di laga babak 16 besar Euro 2020 lawan Kroasia.

Namun, pada akhir laga Unai Simon menebus dosanya itu. Dia melakukan beberapa penyelamatan pada babak tambahan yang mencegah timnas Spanyol dari kebobolan.

Baca Juga: Balik ke Persela, Pemain yang Sempat Dicoret Persija Ini Haus Gol

Meski membuat blunder dalam laga kontra timnas Kroasia, Unai Simon tetap dipercaya pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, untuk menjadi orang yang berdiri di bawah mistar gawang dalam laga kontra timnas Swiss pada babak perempat final.

Kepercayaan Luis Enrique pun tidak disia-siakan oleh Unai Simon.

Pada pertandingan melawan timnas Swiss, yang berkesudahan dengan skor 1-1 dan musti dilanjut ke babak adu penalti, Unai Simon tampil apik.

Baca Juga: Man of The Match EURO 2020 - Dari Pecundang Jadi Pahlawan dalam 4 Hari, Unai Simon Serahkan Award ke Yann Sommer

Performa bagusnya pun keluar di saat yang tepat, yaitu babak adu penalti.

Dalam adu tos-tosan itu Unai Simon menepis dua penalti timnas Swiss, dan itu membantu La Furia Roja menang dalam babak tersebut dengan skor akhir 3-1.

Penampilan apik Unai Simon dalam laga kontra timnas Swiss mendapat pujian dari Luis Enrique.

Baca Juga: EURO 2020 - Belgia Tersingkir, Roberto Martinez Bicara soal Masa Depan

Unai Simon disebut sebagai pahlawan timnas Spanyol oleh Luis Enrique.

"Unai telah menunjukkan lawan Kroasia dari apa dia terbuat," kata Enrique seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Saya sangat senang melihatnya menikmati dirinya sendiri dan menjadi pahlawan seperti sekarang," ucap Enrique menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Marca
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
24
45
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
24
34
8
Real Betis
24
32
9
Osasuna
24
32
10
Girona
24
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
25
54
3
Atalanta
25
51
4
Juventus
25
46
5
Lazio
25
46
6
Fiorentina
25
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
25
37
10
Udinese
25
33
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X