BOLASPORT.COM - Manajemen Persib Bandung mendukung rencana PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar Liga 1 2021 pada akhir Agustus.
Liga 1 sedianya berlangsung mulai hari ini Jumat 9 Juli 2021 dengan ditandai laga pembuka antara Persija melawan PSS Sleman.
Namun harus ditunda akibat tingginya kasus COVID-10 di berbagai daerah.
PT LIB selaku operator kompetisi awalnya mewacanakan Liga 1 bisa dihelat pasca Pemberlakuan Pembatasan Masyarakat (PPKM) Darurat berakhir.
Baca Juga: PSM Masih Kekurangan Pemain Berpengalaman untuk Liga 1 2021/2022
Kebijakan PPKM Darurat di Jawa- Bali yang diterapkan pemerintah diselengarakan pada 3-20 Juli 2021.
Sebelumnya, PT LIB telah menggelar rapat virtual dengan 18 klub Liga 1 pada pekan lalu.
Dalam pertemuan tersebut diperoleh sejumlah usulan terkait kapan pelaksanaan kick-off Liga 1 2021.
Mayoritas perwakilan klub Liga 1 menyatakan setuju rencana kompetisi digelar pada akhir Agustus, termasuk Persib.
Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas |
Komentar