Baca Juga: Final EURO 2020 - Hadapi Italia di Partai Puncak, Inggris Bakal Takut
Profil Sancho yang mengesankan selama membela Dortmund nyaris empat musim membuat pihak Man United kesengsem.
Tercatat jebolan akademi Manchester City tersebut mampu mengemas 50 gol dan membukukan 64 assist dari 137 penampilan di semua kompetisi bersama Die Borussen.
Sancho disebut terikat kontrak dengan Man United hingga 30 Juni 2026.
Setelah membela timnas Inggris pada pergelaran EURO 2020, Sancho bakal menjalani tes medis sebelum diperkenalkan resmi sebagai pemain Man United.
Baca Juga: Belum Puas Setelah Datangkan Wijnaldum, Hakimi, dan Sergio Ramos, PSG Incar Paul Pogba
Perekrutan Sancho yang dilakukan juara Liga Inggris 20 kali tersebut mendapat dukungan dari mantan pelatih Sancho, Louis Lancaster.
Louis Lancaster, yang sempat menangani Sancho di tim muda Watford sebelum bergabung dengan Man City, menilai mantan anak didiknya bisa menjadi pemain yang lebih bagus.
Kembali ke kampung halamannya, Inggris, Sancho bakal tampil lebih apik jika mengenakan nomor punggung 7 di Man United.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Goal International |
Komentar