"Dua pertandingan pertama cukup bagus dengan empat di belakang. Kemudian di pertandingan ketiga kami memulai dengan tidak perlu dengan tiga pemain," ucap Hoeness.
"Mengapa? Loew ingin memasukkan Kroos. Toni Kroos tidak memiliki tempat di sepakbola hari in."
"Jika kami bermain dengan pertahanan empat orang dan dengan Goretzka, Kimmich dan Muller ditambah Sane, Gnabry dan Havertz, kami sekarang akan berada di posisi yang berbeda. Jerman memainkan sepak bola yang buruk," tuturnya menambahkan.
Mengetahui dirinya dikritik Hoeness, Kroos pun membalasnya dengan mencuit di akun Twitter pribadinya.
Kroos menyindir karier Hoeness sebagai komentator yang hanya berumur pendek di media penyiaran RTL.
Baca Juga: Harapan Toni Kroos untuk Sergio Ramos: Kembali ke Real Madrid Suatu Hari Nanti
Dia juga merujuk komentar Hoeness soal Lothar Matthaus tahun 2002 lalu.
Saat itu, Hoeness berkata bahwa legenda Matthaus tidak akan dia biarkan kembali ke Bayern, bahkan sebagai tukang kebun, selama dirinya menjadi presiden.
"Uli Hoeness adalah seorang pria dengan pengetahuan sepak bola yang hebat (walaupun tidak cukup untuk RTL), dengan sedikit minat dalam kontroversi dan sepenuhnya berdamai dengan dirinya sendiri. Mirip dengan tukang kebunnyanya," tulis Kroos.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/ToniKroos, Marca |
Komentar