"Saya tahu musim ini akan sulit, tantangan besar untuk dihadapi," kata Rossi setelah gagal finis pada balapan MotoGP Belanda, dikutip dari GPOne.
"Akan tetapi saya selalu mengatakan keputusan saya bergantung dengan hasil, dan hasil sejauh ini tidak sesuai ekspektasi saya, ini tidak membantu."
Meski Rossi lebih condong dengan kabar pensiun, langkah The Doctor untuk mengakhiri karier disebut tidak akan terjadi dengan mudah.
Adalah mantan rival Rossi di MotoGP, Marco Melandri, yang mengatakannya.
Baca Juga: Bos Repsol Honda: Orang-orang Kini Sudah Lupa Siapa Marc Marquez
Pria yang kini menjadi komentator MotoGP tersebut menyebut satu hal yang bisa menghalangi Rossi untuk pensiun dari MotoGP.
Halangan itu adalah keinginan Pangeran Abdulaziz bin Abdullah bin Saud bin Abdulaziz Al Saud untuk melihat Rossi memperkuat timnya VR46 pada musim depan.
Sebagai informasi, kehadiran tim Aramco VR46 di kelas premier akan disokong kesepakatan dengan Tanal Global Holdings yang dikelola oleh pangeran asal Arab Saudi itu.
"Saya punya perasaan bahwa masalah mereka dengan sponsor adalah bahwa pangeran ingin melihatnya berlomba tahun depan," kata Melandri, dikutip dari Gazzetta.
Baca Juga: Ducati Sebut Fabio Quartararo Pesaing Terkuat pada MotoGP 2021
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | GPOne.com, Gazzetta.it |
Komentar