Namun, belakangan dilansir BolaSport.com dari The Athletic, Man United memilih keluar dari perburuan terhadap Kane.
Dua faktor menjadi alasan utama Setan Merah memilih mundur mengejar Kane.
Pertama, Man United bersiap untuk mengumumkan kedatangan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.
Jadon Sancho juga menjadi salah satu buruan utama Man United sejak lama.
Baca Juga: Setelah Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho, Presiden Real Madrid Hina Pelatih Legendaris Spanyol
Setelah proses panjang dan berliku yang dilalui Man United, akhirnya mereka sepakat dengan Borussia Dortmund.
Setan Merah bersedia menebus Sancho senilai 73 juta pounds (sekitar Rp 1,56 triliun).
Pengumuman resmi kedatangan eks winger akademi Manchester City tersebut dikabarkan dalam 48 jam ke depan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | metro.co.uk, The Athletic |
Komentar