Berdasarkan data Transfermarkt, Quick Boys adalah klub amatir yang mentas di divisi tiga Liga Belanda, Jack's League.
Quick Boys sudah mengumumkan kedatangan Kevin van Kippersluis pada 3 Mei 2021.
Baca Juga: PPKM di Pulau Jawa dan Bali, Liga 2 2021 Dinilai Bisa Bergulir
"Quick Boys telah mengamankan jasa Kevin van Kippersluis untuk dua musim berikutnya," tulis Quick Boys seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.
"Penyerang berusia 27 tahun itu datang dengan berstatus bebas transfer dari klub Liga Siprus, Enosis Thoi Lakatamia."
"(Kevin) merupakan rekrutan ketiga Quick Boys untuk tahun sepak bola 2021-2022 setelah Mike van den Ban dan Kay Tejan."
Baca Juga: Rekrutan Terbaru Persija Jakarta Ini Angkat Kaki dari Indonesia
"Selamat datang Kevin van Kippersluis."
Quick Boys mengontrak Kevin van Kippersluis sampai 30 Juni 2023.
Tak hanya Kevin van Kippersluis, ada satu pemain alumnus Liga Indonesia yang kini berkostum Quick Boys yaitu Sylvano Comvalius.
Lihat postingan ini di Instagram
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram, Transfermarkt.com |