Angka keramat tersebut dia pakai setelah pemilik terakhirnya, Hakan Calhanoglu, hengkang ke Inter Milan selepas habis kontrak di AC Milan.
"Brahim, setelah mencetak 7 gol dalam 39 penampilan dengan AC Milan musim lalu, akan lanjut menjadi pemain Rossoneri, mengenakan jersi nomor 10," bunyi konfirmasi di situs resmi klub.
Menurut info tambahan dari Calciomercato yang dikutip BolaSport.com, AC Milan akan mencicil biaya pinjam Diaz selama 3 tahun kepada Real Madrid.
????️ "I will give my all to make the fans happy”
Fodé Ballo-Touré: our new defender's first words in Rossonero ????⚫????️ "Farò di tutto per riuscire a rendere felice i tifosi”
Guarda l'intervista in italiano sulla nostra App ????#NewPlayerUnlocked #SempreMilan— AC Milan (@acmilan) July 19, 2021
Beberapa jam sebelum konfirmasi transfer Brahim Diaz, Rossoneri mengesahkan rekrutan anyar mereka, Fode Ballo-Toure.
Pemain asal Senegal itu dicomot dari AS Monaco dengan harga 4 juta euro, plus bonus 500 ribu euro.
Calon pesaing Theo Hernandez di pos bek sayap kiri tersebut dikontrak hingga 2026.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | calciomercato.com, acmilan.com |
Komentar