"Saya sudah laporan dengan coach dan juga ke PSSI. Harapannya kami bisa kasih yang terbaik untuk Koko. Karena dia kan aset Persebaya dan Timnas," jelasnya.
Sebelumnya Koko Ari Araya sudah melakukan terapi secara intens dengan fisioterapis Persebaya Surabaya.
Bahkan pemain asli binaan tim internal Persebaya Surabaya itu sudah mengikuti rangkaian kegiatan bersama tim.
Hanya kala memasuki latihan yang cukup intens dirinya harus menepi dan latihan secara terpisah bersama tim.
Baca Juga: Striker Bali United: Liga 1 Merupakan Hiburan Sepak Bola Indonesia
"Tahapan latihan sudah bisa. Lari sudah bagus, penguatan juga bagus. Progresnya bagus," ungkapnya.
Sementara itu untuk Bruno Moreira diketahui terdapat cedera di bagian paha dalam.
Dari hasil MRI yang didapat, cedera pemain asal Brasil tersebut tidak perlu berlanjut ke meja operasi.
Baca Juga: Pemain PSS Sleman Sudah Rindu Liga 1 2021
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar