Akhirnya, Klok pun belajar bahasa Indonesia.
"Mungkin bahasa juga. Waktu itu di Makassar tidak banyak orang berbicara dengan bahasa Inggris. Lalu, saya terkejut karena saya pikir harus berbicara bahasa Inggris sedikit saja," ucap Marc Klok.
Baca Juga: Direktur Persija Ferry Paulus Ungkap Sosok Rohit Chand Sebenarnya
"Dan saya baru datang, orang tidak mau berbicara dengan saya. Saya tidak bisa (mengerti) dia berbicara apa. Saya tidak komunikas dengan orang. Saya kaget."
"Tetapi, saya harus belajar bahasa Indonesia. Akhirnya, saya sekarang bisa mengerti dan berbicara (bahasa Indonesia). Namun, waktu pertama kali itu saya terkejut (jarang masyarakat yang menggunakan bahasa Inggris)," tutur Klok.
4. Makanan
Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing lagi dengan nasi serta gorengan.
Bahkan, nasi merupakan makanan pokok yang dikonsumsi masyarakat Indonesia.
Akan tetapi, Marc Klok justru sempat kaget dengan kebiasaan masyarakat Indonesia yang mengonsumsi rutin nasi dan gorengan.
Baca Juga: Mantan Pemain Persib Junior Ini Gigit Jari di Liga Korea Selatan
Bagi Klok, kedua makanan tersebut tidak baik untuk kesehatan jika dikonsumsi berlebihan.
Namun, Marc Klok sudah beradaptasi dan sudah menyukai nasi.
Bahkan, Klok pun juga membuat program aksi soial bersama organisasi amal bernama Project Nasi yang membantu memberikan sembako di daerah Bali.
Baca Juga: Komentar Putra Shin Tae-yong Setelah Susul Asnawi Mangkualam
"Kebiasaan (di Indonesia) yang pernah membuat saya kaget mungkin makanan," kata Marc Klok.
"Maaf Indonesia, saya tahu kalian suka nasi dan gorengan. Sekarang, saya sudah tahu dan saya tidak meminta kalian untuk menggantinya."
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Transfermarkt.com, instagram/@marcklok |
Komentar