Padahal, adik-adik Lionel Messi itu sempat membuka asa lolos ke perempat final usai mengalahkan timnas Mesir dengan skor 1-0.
Namun, saat mereka bermain imbang melawan Spanyol, Mesir justru menang atas timnas Australia dengan skor 2-0.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Anthony Sinisuka Ginting Tak Ingin Lengah di Babak 16 Besar
Hasil tersebut membuat Mesir lolos ke perempat final sebagai runner-up Grup C menemani Spanyol yang keluar sebagai juara grup.
Spanyol akan bertemu dengan timnas Pantai Gading yang lolos sebagai runner-up grup D.
Sementara itu, Mesir akan bertemu lawan berat, yakni timnas Brasil, yang finis sebagai raja di Grup D.
Berikut hasil lengkap laga terakhir babak grup Olimpiade Tokyo 2020 cabang olahraga sepak bola putra:
Grup A
- Prancis 0-4 Jepang (Takefusa Kubo 27', Hiroki Sakai 34', Koji Miyoshi 70', Daizen Maeda 90'+1')
- Afrika Selatan 0-3 Meksiko (Alexis Vega 18', Luis Romo 45', Henry Martin 60')
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Rahmat Erwin Abdullah, Donatur Medali Kaget bagi Indonesia
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Olympics |
Komentar