Baca Juga: Johann Zarco Ingin Tampil Lebih Kuat pada Paruh Kedua MotoGP 2021
Terlepas dari masalah usia, Kepala Tim Petronas Yamaha SRT, Razlan Razali, senang dengan kehadiran Crutchlow di garasi timnya.
Razali sendiri tidak akan mematok target khusus bagi Crutchlow. Dia sadar bahwa Crutchlow juga menanggung misi sampingan sebagai seorang test rider.
"Cal adalah pembalap yang kredibel dan berpengalaman, yang saat ini menjadi pembalap penguji bagi Yamaha," kata Razali.
"Cal akan mampu mendapatkan banyak waktu dengan motor M1 kami, yang mana itu seharusnya membantunya dalam tugas pengujian dan pengembangan bagi Yamaha."
Baca Juga: Bos Petronas SRT Bocorkan Penyebab Valentino Rossi Sering Terjatuh
Kalimat Razali diamini oleh Crutchlow yang akan berlomba dengan motor M1 lawas milik Morbidelli.
Meski antusias dengan kesempatan berlomba di negara kelahiran, Crutchlow mengingatkan bahwa dia tidak memiliki kesempatan berkendara di sirkuit sebanyak dulu.
"Saya pikir sulit untuk memasang target dan ini lebih soal memahami motor," ujar pembalap yang pernah tiga musim memperkuat tim satelit Yamaha Tech3.
"Hal bagusnya adalah saya bisa membandingkan motornya dan saya seharusnya bisa mengumpulkan banyak data bagi Yamaha," imbuhnya.
Crutchlow akan mulai bergabung dengan tim Petronas Yamaha SRT pada seri balap ke-10 MotoGP Styria pada 6-8 Agustus di Red Bull Ring, Austria.
Baca Juga: 'Sebagian Pihak Berharap Valentino Rossi Sebenarnya Orang Berengsek'
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | sepangracingteam.com |
Komentar