Bek berpostur 180 cm tersebut sudah mentas di Liga Thailand sejak 2018 hingga kini.
Baca Juga: Eks Pemain Timnas Indonesia Curhat Terkait Kerasnya Liga Indonesia
Saat ini, Yanto Basna sedang menjalani musim keduanya bersama tim kasta pertama Liga Thailand, PT Prachuap FC.
Pada musim perdananya di PT Prachuap FC atau musim 2020/2021, Basna menjadi salah satu andalan dengan mengoleksi 19 kali penampilan dan satu gol.
Namun, musim 2021/2022 di Liga Thailand kini belum dapat digelar dan masih abu-abu pelaksanaannya karena adanya pandemi virus corona di Negeri Gajah Putih itu.
Baca Juga: Catat! Jadwal Peluang Debut Resmi Bagus Kahfi di Jong Utrecht
Sembari menanti Liga Thailand bergulir kembali, Yanto Basna mencurahkan isi hatinya.
Salah satu ungkapan Basna yakni dirinya merasa menyesal terlambat berkarier di luar negeri.
Mantan pemain Persib Bandung tersebut pun tidak ingin penyesalan itu terjadi kepada generasi pesepak bola Indonesia di masa yang akan datang.
Baca Juga: Cristian Gonzales Blak-blakan soal Kunci Suksesnya di Liga Indonesia
Terlebih, Yanto Basna berpandangan zaman sekarang sudah maju dan dapat memudahkan pemain sepak bola jika ingin meniti karier di luar negeri.
"Saya pribadi menyesal karena terlambat untuk berkarier ke luar negeri," tulis Yanto Basna seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya, 1 Agustus 2021.
"Dan semoga generasi berikutnya tidak melakukan kesalahan yang sama (seperti saya)."
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga: Heboh, Netizen Sebut Kaus Manchester City Mirip Jersey RANS Cilegon FC
"Banyak orang bertanya, bagaimana cara berkarier di luar negeri? sebenarnya kita berada di zaman yang sudah canggih. Bisa lewat agen peman, melalui seleksi, dan lain-lain. Oleh karena itu, kalau ada kesempatan cukup melangkah dan percaya," tambah Basna.
Yanto Basna pun sempat membagikan ceritanya mengenai bahwa banyak talenta pesepak bola Indonesia yang bisa dikembangkan.
Perkembangan itu bisa dilakukan dengan cara mencari tantangan di tingkat kompetisi yang lebih baik, salah satunya berkarier di Liga negara lain.
Baca Juga: Satu Kesibukan Unik Bambang Pamungkas Selama Persija Libur PPKM
"Semua pemain Indonesia punya kesempatan yang sama untuk bermain di Liga Thailand," kata Yanto Basna kepada BolaSport.com, 27 November 2020.
"Menurut saya, kesempatan itu pasti ada. Tetapi, semua kembali kepada pemain yang bersangkutan."
"Talenta pemain Indonesia banyak yang bagus. Tetapi, sayang tidak dikembangkan atau dengan kata lain membatasi diri mereka untuk mencari tantangan di level liga yang lebih baik," ucap Basna.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com, Instagram/@yanto_basna |
Komentar