Sementara untuk klub ia banyak menghabiskan waktunya dengan melatih tim Belanda seperti, Feyenord, AZ Alkmaar, FC Utrecht, Sparta Rotterdam dan PSV Eindhoven.
"Pilihan jatuh pada (Advocaat) berdasarkan catatan pelatihannya penuh dengan pengalaman, apakah dengan tim nasional atau klub.
"Pilihannya datang setelah mempelajari sejumlah pelatih kecoak' dan negosiasi dengan beberapa orang lain, dan kemudian pilihan jatuh pada akhir pelatih Belanda," kata Ketua IFA, Iyad Beniane.
Baca Juga: Persipura Jayapura Berencana Tambah Satu Pemain Asing
Menurut Iyad Beniane, Dick Advocaat tahu betul apa yang diinginkan oleh IFA.
Selain itu IFA juga telah sudah mempunyai rencana untuk Dick Advocaat kala mengikuti kompetisi Piala Arab dan Piala Gulf.
"Pelatih baru ini tahu tujuan dan rencana kami yang dimulai dari kualifikasi penentu untuk Piala Dunia di Qatar.
"Dan tim partisipasi dalam Piala Arab dan Gulf Cup, dan kami akan mulai mempersiapkan tim di masa mendatang dalam persiapan untuk kualifikasi Piala Dunia," ujarnya.
Sebelumnya IFA sempat dikaitkan dengan eks Asisten Pelatih sir Alex Ferguson, Carlos Queiroz.
Namun dengan direkrutnya Dick Advocaat seakan telah menjawab kabar tersebut yang berarti tidak benar.
Baca Juga: Pemain Muda Harus Jadi Andalan Bali United Musim Depan
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | ifa.iq |
Komentar