Lebih lanjut, Rajasapta Oktohari juga mengapresiasi torehan medali emas Olimpiade Tokyo 2020 dari Greysia/Apriyani.
"Alhamdulillah akhirnya emas, selamat kepada pasangan Greysia/Apriyani," kata Raja Sapta Oktohari.
"Insyaallah lebih dari target yang direncanakan, semoga lebih baik dari ranking 40," imbuhnya, dilansir dari Antaranews.
Baca Juga: Update Peringkat BWF - Greysia/Apriyani Raih Emas tetapi Lawan yang Naik Posisi
Posisi sementara yang ditempati Indonesia ini masih lebih baik dibandingkan saat berlaga pada ajang Olimpiade Rio 2016.
Pada Olimpiade Rio 2016 Kontingen Merah Putih finis di peringkat ke-47 dalam klasemen akhir perolehan medali.
Kendati menembus posisi 40 besar, Indonesia belum bisa tenang karena gelaran Olimpiade Tokyo 2020 belum tuntas sepenuhnya.
Sementara seluruh atlet tanah air sudah berkemas-kemas, Olimpiade Tokyo 2020 masih akan menggelar beberapa event hingga Minggu (8/8/2021).
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Bertengger di Peringkat ke-5, Nurul Akmal Tidak Puas
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Antaranews |
Komentar