Daerah itu berada di Provinsi Papua Barat, tepatnya di Kabupaten Pegunungan Arfak.
Berdasarkan data di laman covid19.go.id, hingga saat ini belum ada satu pun kasus pasien positif Covid-19 yang terkonfirmasi di Kabupaten Pegunungan Arfak.
Bila merujuk data itu dan menyesuaikan dengan rencana PSSI menggelar liga di zona hijau, berarti Liga 1 2021 hanya bisa dihelat di Kabupaten Pegunungan Arfak.
Mengutip Kompas, sejatinya per Sabtu (1/8/2021) ada peningkatan jumlah zona merah yang signifikan di seluruh Indonesia.
Baca Juga: Pelatih Persija Jakarta Apresiasi Fisik Pemain Selama Latihan Mandiri
Jika data per 25 Juli 2021 hanya ada 32 provinsi dengan 195 kabupaten/kota yang mengalami zona merah, jumlah itu sudah meningkat jadi 33 provinsi dengan 240 kabupaten/kota berzona merah.
Provinsi Jawa Timur menjadi provinsi dengan wilayah zona merah terbanyak yakni 32 kabupaten/kota.
Di posisi kedua, ada Jawa Tengah dengan 27 kabupaten/kota terkonfirmasi sebagai zona merah.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | PSSI.org, covid19.go.id |
Komentar