Pada Liga Inggris musim 2020-2021, Laporte juga cuma turun sebanyak 16 kali.
Menurut laporan dari Goal International yang dikutip BolaSport.com, kondisi tersebut membuat bek berusia 27 tahun itu mulai tak nyaman dan berniat meninggalkan Manchester City pada bursa transfer musim panas 2021.
Kabarnya, Laporte ingin kembali merumput di Liga Spanyol.
Situasi itu coba dimanfaatkan oleh Barcelona dan Real Madrid yang tengah mencari pemain belakang.
Baca Juga: Belum Menyerah, Chelsea Ajukan Rp 2,2 Triliun untuk Romelu Lukaku
Barcelona tampaknya belum puas dengan kedatangan Eric Garcia, yang masih berusia 20 tahun, pada musim panas ini.
Klub asal Catalunya itu ingin memboyong bek yang lebih berpengalaman seperti Aymeric Laporte.
Adapun Real Madrid memang sangat membutuhkan pemain belakang setelah Sergio Ramos dan Raphael Varane cabut dari Santiago Bernabeu.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Goal International, transfermarkt.co.uk |
Komentar