Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PT LIB Pastikan Liga 2 Bergulir Dua Pekan Seusai Liga 1

By Wila Wildayanti - Rabu, 4 Agustus 2021 | 18:50 WIB
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, siap menggelar turnamen pra-musim di 4 kota.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, siap menggelar turnamen pra-musim di 4 kota.

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa pelaksanaan Liga 2 masih akan menunggu hasil teknis penyelenggaraan Liga 1.

Hal ini karena PT LIB hari ini, Rabu (4/8/2021) telah menjalani manager meeting bersama dengan peserta Liga 1.

Setelah melakukan pertemuan dan membahas kesiapan klub Liga 1, maka setelah itu LIB akan langsung membahas soal Liga 2.

Baca Juga: UFC 265 - Ciryl Gane Ungkap Duel Lawan Raja Kelas Berat UFC adalah Impian Tertinggi

Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa akhir-akhir ini yang masih menjadi fokus utama PT LIB yakni Liga 1.

Seperti diketahui Liga 1 diagendakan bakal bergulir pada 20 Agustus 2021.

PT LIB saat ini masih sibuk menyelesaikan soal persiapan Liga 1 agar nantinya kompetisi bisa bergulir sesuai rencana.

Setelah Liga 1 selesai, PT LIB akan langsung menyelesaikan masalah teknis penyelenggaraan untuk Liga 2.

Baca Juga: Berkaca dari Susy Susanti, Greysia Polii Jangan Pensiun Dulu

“Jadi ini pertemuan dengan Liga 1 dulu dan kalau semua sudah oke berarti Liga 2 tinggal dilanjutkan,” ujar Akhmad Hadian kepada BolaSport.com.

Pria asal Jawa Barat itu memperkirakan bahwa kick-off Liga 2 kemungkinan besar tetap bakal terlaksana seperti musim-musim sebelumnya, yakni dua atau tiga pekan setelah Liga 1 bergulir.

Baca Juga: Transfer Harry Kane ke Man City Bisa Rusak Rencana Besar Man United

Menurut Hadian, pelaksanaan Liga 2 tetap akan digelar di empat kota tergantung klub mana yang mengajukan diri sebagai tuan rumah.

Saat ini, PT LIB belum bisa memberi penjelasan lebih rinci soal lokasi pertandingan.

Baca Juga: Sambut Liga 1 2021, Arema FC Siap Tegakkan Protokol Kesehatan

Sebab daerahnya akan dipilih sesuai dengan tim yang mengajukan diri sebagai tuan rumah nantinya.

Baca Juga: Aaron Evans Semringah Dengar Kabar Baik Mengenai Kompetisi Liga 1

“Biasanya kick-off Liga 2 pelaksanaannya dua atau tiga minggu setelah Liga 1 kick-off,” tuturnya.

Meski lokasi pertandingan belum ditetapkan, PT LIB memastikan tetap akan menggelar kompetisi di tempat yang aman.

Baca Juga: PT LIB Pastikan Liga 1 2021 Tetap Digelar di Pulau Jawa

Tentu saja hal ini menjadi salah satu langkah pencegahan penyebaran Covid-19.

Sementara itu, kepastian bergulirnya Liga 1 pada 20 Agustus 2021 itu akan diumumkan setelah PT LIB bertemu dengan klub Liga 1 hari ini, Rabu (4/8/2021).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Template Ruben Amorim di Manchester United, Cetak Gol Cepat tetapi Payah Jaga Keunggulan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136