Dia berharap Randi Irwan dkk untuk bisa bisa menunjukan kemampuan terbaiknya saat latihan.
Hal ini yang akan menjadi pertimbangannya untuk memainkan mereka.
“Tidaknya ada satupun pemain yang digaransi bermain kalau performanya tidak bagus. Ini berlaku untuk pemain lokal atau pemain asing."
"Untuk pemain asing kalau dalam satu latihan, tidak bisa menunjukkan performa yang bagus mungkin saya akan memilih pemain lain,” kata Aji Santoso.
Baca Juga: Pelatih Senang Kondisi Fisik Para Pemain Madura United Dalam Kondisi Baik
Dengan strategi ini, diharapkan skuad Bajul Ijo dapat memaksimalkan kemampuannya.
Apalagi, dia mengatakan jika tidak akan subyektif memilik pemain asing dan luar, semua berdasarkan kemampuan pemain.
“Bahwa ini persaingannya sangat bagus, saya memberlakukan dan memberi kesempatan yang sama bagi pemain lokal maupun pemain asing."
"Jadi tidak ada jaminan bagi pemain yang tidak menunjukkan performa yang bagus saat latihan,” ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |
Komentar