PSG mendominasi Ligue 1 dan liga tersebut tampaknya hanya mampu didominasi oleh satu klub saja selama periode tertentu.
'Liga petani' juga digunakan untuk mengejek Ligue 1 yang digambarkan sebagai kompetisi dengan tim-tim yang berisi para pekerja pertanian.
Selain PSG, yang serius membangun skuad, klub-klub lainnya dinilai hanya merupakan kumpulan para petani yang menjadikan sepak bola sebagai hobi setelah menghabiskan seharian untuk bekerja.
Dengan demikian, julukan itu mengisyaratkan bahwa pemain Ligue 1 tidak memiliki keterampilan atau level seperti pemain sepak bola lainnya di lima liga top Eropa.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Beri Jawaban Singkat Saat Diminta Susul Lionel Messi ke Liga Prancis
Istilah 'liga petani' juga digunakan untuk merujuk fakta bahwa beberapa pemain Ligue 1 meninggalkan liga untuk bermain di kompetisi yang lebih kompetitif seperti Premier League.
Misalnya, Eden Hazard meninggalkan Lille pada 2012 untuk bergabung dengan Chelsea, Anthony Martial meninggalkan AS Monaco pada 2015 untuk bergabung dengan Manchester United, dan Alexandre Lacazette meninggalkan Olympique Lyon pada 2017 untuk bergabung dengan Arsenal.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | talkSPORT, Goal International |
Komentar