Bagi Bambang Pamungkas, Persija Jakarta akan tampil berbeda ketika menghadapi Persib Bandung.
Entah itu siapa pun pemain Persija yang bertanding melawan Persib.
Bambang Pamungkas memberikan contoh pandangannya itu dalam wujud final Piala Menpora 2021 lalu.
Baca Juga: Ryuji Utomo dan Asnawi Mangkualam di Luar Negeri, Sang Agen Curhat
Persija Jakarta asuhan Sudirman berhasil mengalahkan Persib Bandung dalam dua leg.
Leg pertama pada 22 April 2021, Persija menumbangkan Persib dengan skor 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Tiga hari kemudian di leg kedua, Persib Bandung ditaklukan Persija Jakarta lewat skor 1-2 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah.
Baca Juga: Pesan Cristiano Ronaldo kepada Martunis dalam Pertemuan Terakhirnya
Meskipun dua laga tersebut digelar bukan di markasnya masing-masing.
Namun, Bambang Pamungkas tetap melihat daya magis para pemain Persija Jakarta saat melawan Persib Bandung.
Sebelumnya juga, Bepe sempat memberikan suntikan semangat kepada pilar-pilar Persija sebelum bertanding.
Baca Juga: Belum Debut di Liga Belanda, Bagus Kahfi Sempat Kode ke Jong Utrecht
"Jadi, memang sebenarnya ada sejarah pertemuan kami dengan Persib yang selama saya bermain di Persija itu saya selalu melihat ada sesuatu yang beda," kata Bambang Pamungkas seperti dilansir oleh BolaSport.com dari YouTube Persija, 1 Agustus 2021.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | YouTube Persija Jakarta |
Komentar