Setelah berjalannya waktu, Boaz Solossa akhirnya memilih Borneo FC.
Borneo FC sah mendapatkan Boaz pada tanggal 17 Juli 2021.
Penyerang berlabel timnas Indonesia tersebut diberikan durasi kontrak selama dua tahun.
Baca Juga: Bambang Pamungkas Bongkar Daya Magis di Laga Persija vs Persib
Berdasarkan data Transfermarkt, masa kontrak Boaz Solossa di Borneo FC berlaku hingga 31 Juli 2023.
Di balik kepindahannya dari Persipura Jayapura ke Borneo FC, ternyata terselip perasaan haru dalam diri Boaz.
Meskipun sudah tidak lagi berseragam Persipura Jayapura, Boaz mengakui kalau Persipura akan tetap menjadi tim yang disegani.
Baca Juga: Ungkapan Hati Kurnia Meiga Spesial Perayaan Ulang Tahun Arema FC
Striker berusia 35 tahun tersebut meyakini kalau Persipura akan tetap memiliki pemain berkualitas
Di sisi lain, Boaz Solossa menyebut Borneo FC sebagai tempatnya dalam berkarier dan berjanji akan memberikan yang terbaik.
Hal itu disampaikan oleh Boaz dalam unggahan Instagram stories-nya, 11 Agustus 2021.
Baca Juga: Jong Utrecht Nyaris Keok di Laga Kedua Liga Belanda, Bagus Kahfi Main?
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | YouTube, Transfermarkt, instagram/@boazsolossa |
Komentar