Tiba di bursa transfer tengah musim, Coutinho masih selalu dianggap tak bisa memenuhi ekspektasi.
Kiprahnya malah lebih dikenang ketika membantu Bayern Muenchen meraih treble winners saat dipinjamkan musim 2019-2020.
Kini sudah berusia 29 tahun, Coutinho kabarnya sedang gencar diupayakan untuk dijual Barca guna mengurangi krisis dan tanggungan gaji skuad.
Setali tiga uang dengan Dembele, yang beritanya lebih banyak dihiasi proses pemulihan cedera, tindakan indisipliner, atau inkonsistensi performa.
Baca Juga: Lionel Messi ke PSG, Akhirnya Pilih Nomor 30 untuk Kenang Debut di Barcelona
Angka 18 gol dalam 81 penampilan selama 4 musim di Liga Spanyol jauh dari kata memuaskan buat ukuran pemuda yang sempat dijuluki Cristiano Ronaldo-nya Prancis.
Seperti halnya Coutinho, Dembele kerap dianggap penguras kas klub yang sedang diusahakan untuk dijual.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | fcbarcelona.com, Transfermarkt.com, talksport.com |
Komentar