Aksi petarung berusia 29 tahun itu dalam melawan Pantoja bisa disaksikan pada ajang UFC Vegas 34, Sabtu (21/8/2021).
Meski belum ada pernyataan resmi dari UFC, Royval merasa pertarungan melawan Pantoja sangat krusial untuk menentukan penantang berikutnya di kelas terbang.
Pemegang sabuk juara kelas terbang saat ini adalah Brandon Moreno.
Dia berhasil mendapatkan gelar kampiun usai mengalahkan sang juara sebelumnya, Deiveson Figueiredo, pada UFC 263, Juni lalu.
"Saya pikir ini pertarungan penentuan siapa penantang sabuk juara berikutnya. Begitulah saya mempersiapkan diri menghadapi pertarungan ini," kata Royval kepada BolaSport.com.
"Saya ingin mendapatkan laga perebutan sabuk juara dan meyakini bisa memperolehnya dari duel ini. Saya ingin menunjukkan kekalahan terakhir saya hanya sebuah kebetulan," ucap dia menambahkan.
Baca Juga: Hasil Undian Piala Thomas 2020 - Indonesia dan Taiwan Segrup, Adu Kuat Minions dan Juara Olimpiade
Lebih lanjut, Royval merasa butuh kemenangan meyakinkan demi mendapat kesempatan bertarung untuk gelar.
"Saya pikir saya tidak akan mendapatkan pertarungan perebutan titel kalau sekadar menang," ucap dia.
"Saya harus membuat pernyataan, saya harus mengalahkan Pantoja dengan finish."
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar