Keberhasilan tim bulu tangkis Indonesia menyumbang satu medali emas dan satu perunggu membuat banyak pihak tergerak untuk memberi apresiasi.
Setidaknya lima perusahaan BUMN maupun swasta turut memberikan bonus kepada pahlawan olahraga Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020.
BNI sebagai sponsor utama PP PBSI memberikan apresiasi sebesar Rp6,4 miliar, diikuti Kapal Api Group sebagai co-sponsor dengan Rp1 miliar.
Lalu, PT Realfood Winta Asia memberikan bonus sebesar Rp750 Juta, dan MNC Life memberikan asuransi perlindungan jiwa sebesar masing-masing Rp2 miliar bagi Greysia/Apriyani selama 10 tahun.
Greysia/Apriyani juga mendapat hadiah masing-masing satu unit mobil Honda City Hatcback dari PT Honda Prospect Motor.
Setelah diguyur bonus sebagai bagian dari apresiasi, Apriyani mengucapkan terima kasih kepada semua pihak.
"Terima kasih PBSI, terima kasih para sponsor, terima kasih juga untuk keluarga besar PBSI, teman-teman dan karyawan semua yang sudah mendoakan kami selama ini," kata Apriyani, dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Saya dan kak Greys sangat bangga dengan hasil ini, ini untuk kita semua. Karena berkat doa-doa semua membuat kami bisa membawa medali emas di Olimpiade Tokyo 2020," ucap dia lagi.
Baca Juga: Paralimpiade Tokyo 2020 - Pandemi Belum Mereda, Tim Indonesia Wajib Jaga Diri
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar