Sayang sekali untuk penyerang bernomor punggung 11 itu, tembakan kaki kiri dalam kotak penalti masih bisa diblok Nick Pope.
Most Premier League goals scored by African players:
???????? Didier Drogba (104)
???????? Mohamed Salah (98)
???????? Emmanuel Adebayor (97)
???????? Sadio Mané (96)
???????? Yakubu (95)Mané moves into the top four. pic.twitter.com/s7a0xXsvLo
— William Hill (@WilliamHill) August 21, 2021
Gol kedua yang ditunggu penonton di Anfield lahir pada menit ke-68 lewat kaki Sadio Mane.
Menerima umpan Trent Alexander-Arnold dari luar kotak penalti, Mane menggiring bola ke dalam kotak penalti Burnley sebelum melepas tembakan kaki kanan.
Pope tidak bisa menghalangi laju bola yang meluncur ke sisi kiri gawangnya.
Gol tersebut menjadi gol ke-50 Mane di Anfield selama 84 kali melakoni laga kandang.
Liverpool belum puas dengan keunggulan dua gol.
Mohamed Salah kembali memperoleh peluang pada menit ke-75 lewat tembakan kaki kanan dari sisi kanan kotak penalti Burnley.
Lagi-lagi, usahanya nihil.
Burnley pun sempat mendapat peluang pada menit ke-85 lewat sepakan kaki kiri Dwight McNeil dari luar kotak penalti.
Sama seperti Salah, peluangnya sia-sia karena bola melebar ke sisi kiri.
Skor 2-0 tak berubah hingga laga selesai.
Liverpool 2-0 Burnley (Diogo Jota 18', Sadio Mane 68')
SUSUNAN PEMAIN
Liverpool (4-3-3): 1-Alisson; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 4-Virgil Van Dijk, 21-Konstantinos Tsimikas (12-Josep Gomez 90+2'); 14-Jordan Henderson, 8-Naby Keita (Thiago Alcantara 81'), 67-Harvey Elliott; 10-Sadio Mane, 20-Diogo Jota (Roberto Firmino 81'), 11-Mohamed Salah
Pelatih: Juergen Klopp
Burnley (4-4-2): 1-Nick Pope; 2-Matthew Lowton, 6-Ben Mee, 5-James Tarkowski, 3-Charlie Taylor; 7-Johann Gudmundsson (Erik Pieters 81'), 8-Josh Brownhill, 4-Jack Cork, 11-Dwight McNeil; 10-Ashley Barnes, 9-Chris Wood (19-Jay Rodriguez 19')
Pelatih: Sean Dyche
Wasit: Mike Dean
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com, Premier League |
Komentar