Tandukan itu tak mampu dihalau kiper Sabah FC, Rozaime Rohim, dan berbuah gol pada paruh pertama laga.
Skor 1-0 untuk keunggulan Penang FC menghiasi akhir babak pertama.
Alih-alih bangkit di babak kedua, Sabah FC yang diasuh Kurniawan Dwi Yulianto justru semakin tenggelam.
Hal itu menyusul dua gol tambahan yang diciptakan oleh Penang FC lewat aksi Casagrande (52') dan Sheriddin Boboev (66').
Baca Juga: Kesal Gagal Menang, Pogba: 2 Poin Sangat Penting di Akhir Musim Nanti
View this post on Instagram
Saddil Ramdani sendiri mengalami nasib sial karena tendangannya terkena mistar gawang dua kali pada laga ini.
Di babak pertama, sepakan kaki kiri keras Saddil dari luar kotak penalti menerpa tiang atas gawang Penang FC.
Sedangkan di pengujung babak kedua, kemelut di depan gawang Penang berakhir dengan sepakan kaki kanan Saddil yang terkena tiang gawang sebelah kiri.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Bharian.com.my |
Komentar