Akhirnya, debut kedua Lukaku bersama Chelsea baru bisa terwujud dalam pertandingan pekan kedua Liga Inggris 2021-2022, yaitu dalam pertandingan kontra Arsenal di Stadion Emirates pada Minggu (22/8/2021) malam WIB.
Dalam laga yang dimenangkan Chelsea dengan skor 2-0 itu Lukaku mencetak satu gol pada menit ke-15.
Adapun satu gol Chelsea lainnya dalam pertandingan itu diciptakan Reece James (35').
Baca Juga: Granit Xhaka Desak Rekan Setimnya untuk Bersatu dan Tidak Biarkan Kritikus Bunuh Semangat Arsenal
Selepas mencetak gol Lukaku melakukan selebrasi dan bomber asal Belgia itu memilih mencium lambang Chelsea yang tertempel di jersinya guna merayakan gol.
Selebrasi mencium logo klub bisa dibilang sebagai kebiasaan Lukaku.
Pasalnya, Lukaku sudah pernah melakukan itu di klub-klub sebelumnya yang pernah dia bela.
Baca Juga: Reaksi Atta Halilintar Seusai AHHA PS Pati FC Kalahkan Persija
Mulai dari bersama West Bromwich Albion, Everton, Manchester United, sampai Inter Milan, Lukaku pernah mencium lambang klub selepas mencetak gol.
Akan tetapi, kebiasaan Lukaku itu tampaknya tidak bisa diterima oleh pendukung Inter Milan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football italia |
Komentar