Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Lagi Mantan Pemain Arsenal Masuk Bursa Jadi Pengurus Klub

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 25 Agustus 2021 | 23:15 WIB
Direktur Sepak Bola Ajax Amsterdam, Marc Overmars
https://twitter.com/BBCSport
Direktur Sepak Bola Ajax Amsterdam, Marc Overmars

BOLASPORT.COM - Spekulasi reformasi di Arsenal masih kencang setelah nama Marc Overmars muncul ke permukaan sebagai kandidat direktur teknik.

Nasib pelatih Arsenal, Mikel Arteta, tengah tidak menentu setelah timnya kalah 0-2 dari Chelsea pada pertandingan Liga Inggris pekan kedua. 

Hasil di Stadion Emirates, Minggu (22/8/2021) itu membuat Arsenal kini menempati urutan ke-19 atau satu strip di atas peringkat terbawah klasemen sementara Liga Inggris

Suporter yang gerah dengan keadaan Arsenal menyerukan Mikel Arteta dipecat. 

Sejumlah nama pun muncul sebagai kandidat pengganti Arteta.

Salah satunya adalah eks pemain Arsenal, Marc Overmars

Overmars pernah memperkuat Arsenal dari 1997 hingga 2000. 

Setelah tidak aktif bermain, pria asal Belanda tersebut menjajal peran petinggi klub. 

Baca Juga: Prediksi Liga Inggris 2021-2022 Versi Super Komputer - Man United Hanya Peringkat 4, Arsenal Tak Jadi Degradasi

Ia pun menjadi direktur teknik Ajax Amsterdam sejak 2012. 

Nama Overmars muncul ke dalam percakapan soal pergantian staf di kubu Arsenal

Namun, ia bukan difavoritkan menjadi pelatih, melainkan menjadi direktur teknik The Gunners menggantikan Edu

Baca Juga: Jadi Korban Romelu Lukaku, Bek Arsenal Dikasihani Legenda Man United

Edu, direktur teknik Arsenal sejak 2019, menjadi sorotan karena kebijakan pada jendela transfer selama menjabat. 

Arsenal mengeluarkan total 300 juta poundsterling selama dua tahun atau Rp 5,9 triliun. 

Sebaliknya, tim Meriam London hanya mendapat laba 80 poundsterling atau Rp 1,5 triliun. 

Baca Juga: Arsenal: Habiskan Uang Paling Banyak Se-Inggris, tetapi untuk Pemain Medioker

Arsenal berarti rugi 220 juta pounds (Rp 4,3 triliun). 

Pengalaman Overmars selama 9 tahun di Ajax Amsterdam diharapkan bisa membawa perubahan di tubuh Arsenal

Arsenal pun bukan pertama kali dikaitkan dengan Overmars.

Pada 2017, Overmars mengatakan mantan klubnya memonitor. 

“Menurut saya Arsenal punya daftar beberapa nama, dan mungkin saya ada di situ,” kata Overmars.

“Hanya saja saya belum tertarik.” 

Overmars pun saat itu mengatakan tidak ada kemungkinan untuk dia pergi dari Ajax. 

Karena, pada 2017, Overmars baru saja menandatangani perpanjangan kontrak selama empat musim bersama Ajax.

“Saya mengenal Arsenal dan masih berhubungan baik dengan manajemennya. Jadi, saya tidak terkejut,” tuturnya. 

“Hanya saja saya tidak ada pikiran untuk pindah karena baru menandatangani perpanjangan kontrak empat tahun di Ajax,” ucap dia melanjutkan.  

Kekalahan 0-2 dari Chelsea membuat Arsenal mengukir catatan memalukan. 

Untuk pertama kali sepanjang sejarah, Arsenal membuka musim dengan dua kekalahan beruntun tanpa mencetak gol. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Football London
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X