Pembalap Spanyol itu optimistic bahwa mampu tampil gemilang di sisa kompetisi MotoGP 2021.
Disamping itu, dia juga yakin Quartararo pasti akan membuat kesalahan yang akan dimanfaatkan untuk memperkecil jarak poin.
"Saya melihat bahwa Fabio melakukan pekerjaan dengan baik," kata Mir melalui wawancara dari MotoGP, dilansir BolaSport.com dari Motosan.
"Dia punya kecepatan dan dia bisa mempertahankannya sampai saat ini, tetapi ini baru setengah musim. Dia pasti akan membuat kesalahan, karena ini adalah MotoGP."
"Namun, saya tidak mau melihat hasil Fabio. Jika kami mendapatkan kecepatan yang kami butuhkan, kami akan memperpendek poin," kata dia menambahkan.
Suzuki terbilang lambat dari tim-tim lain dalam menggunakan perangkat holeshot.
Tim Jepang itu baru mulai memakai perangkat tersebut ketika dua balapan di Red Bull Ring, Austria.
Baca Juga: MotoGP Inggris 2021 - Fabio Quartararo Mau Pecah Rekor di Silverstone
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar