Masih terlihat kecewa dengan kartu tersebut, tiga menit berselang Spasojevic mencoba menjawab kekesalannya dengan sebuah gol.
Hanya tendangan bola pantul yang didapatnya tepat dihadapan sang penjaga gawang Persik Kediri, Dikri Yusron berhasil ditangkap dengan sempurna oleh kiper bernomor punggung 31 itu.
Baca Juga: Jacksen F Tiago Masih Butuh 5 Pemain Baru di Persipura Jayapura
Pada pertandingan tersebut Persik Kediri sukses menguasai jalannya pertandingan, namun pada menit ke-63 mereka harus kehilangan tembok besarnya, OK John usai mengalami cedera.
Melihat hal tersebut akhirnya Joko Susilo memasukan Aldo Claudio untuk menggantikan pemain berusia 38 tahun tersebut.
Memasuki menit ke-80 Bali United masih terus tertekan, hanya serangan yang dibangun anak-anak Persik Kediri yang dibangun oleh Youssef Ezzejjari cs masih tidak bisa membobol gawang Bali United.
Begitu juga Bali United yang serangan-serangannya selalu terputus kala mendekati kotak penalti Persik Kediri.
Baca Juga: Klub Slovakia Beri Kode akan Datangkan Egy Maulana Vikri
Baru pada menit ke-82 Bali United sukses unggul satu gol setelah Rahmat mencebloskan bola ke gawang Persik Kediri usai menerima umpan matang dari Melvin Platje.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar