View this post on Instagram
"Minggu depan," tulis FK Senica di unggahan instagramnya.
Baca Juga: Kompatriot Lionel Messi hingga Striker Arsenal, Ini Calon Pengganti Cristiano Ronaldo di Juventus
Sebelumnya, Egy Maulana Vikri sudah terlebih dahulu pamit dari Lechia Gdansk pada 30 Juni 2021.
Eks pemain Persab Brebes itu sudah tiga tahun membela Lechia Gdansk.
Pemain berusia 21 tahun itu hanya memainkan 10 pertandingan dengan durasi waktu 133 menit selama tiga tahun di Lechia Gdansk.
Baca Juga: Widodo Cahyono Putro: Persita Tangerang Sudah Mulai Tumbuh
Egy Maulana Vikri pun berterima kasih kepada Lechia Gdansk atas kesempatannya.
"Terima kasih banyak untuk momen dan pengalaman yang luar biasa selama tiga tahun ini."
"Saya berharap kalian semua mendapatkan yang terbaik untuk musim ini dan menjadi juara liga tahun ini," ucap Egy Maulana Vikri.
Baca Juga: Akhir Pekan, Cristiano Ronaldo Sudah Bisa Jadi Pemain Manchester City
Sebelumnya agen Egy Maulana Vikri, Dusan Bogdanovic, juga sudah menyampaikan bahwa pemainnya itu tengah mengurusi visa kerja dan vaksinasi dosis kedua.
Setelah itu, Egy Maulana Vikri akan berangkat ke klub barunya yang masih dirahasiakan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar