Sebelumnya, The Citizens diklaim selangkah lagi mengamankan jasa kapten timnas Portugal tersebut.
Man City tinggal melayangkan tawaran resmi kepada Juventus dan agen Ronaldo, Jorge Mendes.
Namun, tak lama setelah City mundur dari perburuan, Man United menyalip negosiasi dan akhirnya memenangi perlombaan.
Hal ini tak lepas dari peran besar eks pelatih Ronaldo saat di MU, Sir Alex Ferguson, dan kompatriotnya di timnas Portugal, Bruno Fernandes.
Baca Juga: Joaquin Correa Rekrutan Ke-7, Inter Milan Tutup Buku di Bursa Transfer dengan Untung 2,7 Triliun
Seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News, Ferguson turun tangan untuk membelokkan Ronaldo agar pulang ke Manchester United, alih-alih membelot ke rival sekotanya.
Pelatih legendaris yang merekrut Ronaldo dari Sporting CP pada 2003 itu meneleponnya pada Jumat (27/8/2021) pagi waktu setempat.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | manutd.com, Theguardian.com, manchestereveningenews.co.uk |
Komentar