????⚽ L'esultanza di Leonardo Mancuso dopo il gol del vantaggio azzurro all'Allianz Stadium contro i bianconeri#JuveEmpoli pic.twitter.com/2JNbGsVcDX
— Empoli Fc Official (@EmpoliCalcio) August 28, 2021
Keasyikan menyerang, gawang Juventus justru harus jebol pada menit ke-21 oleh tembakan voli kaki kiri Leonardo Mancuso dari jarak dekat.
Memanfaatkan bola muntah hasil tembakan Nedim Bajrami yang diblok, Leonardo Mancuso yang lolos dari kawalan pemain Juventus berhasil menempatkan si kulit bulat ke tengah gawang. Juventus tertinggal 0-1.
Baca Juga: Kalah 0-5, Arsenal Deja Vu Mimpi Buruk 28 Agustus dari 2011
Tertinggal satu gol, Juventus tidak tinggal diam. Kembali Chiesa menghadirkan ancaman ke gawang Empoli pada menit ke-22.
Usai mendapat umpan pendek dari Juan Cuadrado, winger timnas Italia tersebut melepaskan tendangan jarak jauh, tetapi sepakannya berhasil ditepis oleh Vicario dan hanya berbuah sepak pojok.
Pada menit ke-25, Paulo Dybala nyaris membuat Juventus kebobolan kedua kalinya setelah melakukan blunder di tengah lapangan dan membuat Empoli melancarkan serangan balik.
Beruntung bagi Wojciech Szczesny karena sepakan Patrick Cutrone masih belum menemui sasaran.
Baca Juga: Susunan Pemain Real Betis Vs Real Madrid - Los Blancos Masih Tanpa Luka Modric dan Toni Kroos
Sama-sama mengandalkan serangan balik cepat, Juventus dan Empoli tidak mampu menghadirkan ancaman lain karena ketatnya barisan belakang satu sama lain.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | whoscored.com, beIN SPORTS |
Komentar