Saat itu, Irsyad Maulana Cs berhasil mengalahkan Persipura dengan skor 3-1.
Sayangnya, laga itu harus berhenti di tengah jalan lantaran diwarnai kericuhan antarpemain dari kedua tim.
Tepatnya pada menit ke-65, para pemain dari kedua belah tim saling baku hantam di tengah lapangan.
Tensi permainan yang memang sudah panas dan keras sejak babak pertama akhirnya pecah ketika para pemain Persita maupun Persipura terlibat pertikaian di pertengahan babak kedua.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Dybala Gagal Gantikan Peran Ronaldo, Juventus Dikalahkan Tim Promosi
Akibat hal itu, laga uji coba tersebut terpaksa berhenti di tengah jalan.
Meski berakhir ricuh, Widodo C Putro melihat laga uji coba tersebut membantu pemainnya melihat beberapa kelemahan skuad Mutiara Hitam.
Berbekal pengetahuan itu, Persita pun berhasil memenangkan laga dan meraih tiga poin dalam laga perdana mereka di Liga 1 2021/2022.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar