Media Slovakia, SPORT.SK membocorkan durasi kontrak Egy yang berdurasi 2,5 tahun.
Namun jika Egy tak menjadi starter secara reguler, ia berhak berpindah klub.
BolaSport.com mendapat penjelasan lebih rinci dari agen Egy, Dusan Bogdanovic.
Sebenarnya kontrak Egy hanya berdurasi 6 bulan, hanya bila menit bermain uang diberikan banyak maka kontraknya langsung diperpanjang.
Baca Juga: Egy Maulana Vikri Datang, Media Slovakia Soroti Pertambahan 40 Ribu Followers Instagram FK Senica
View this post on Instagram
"Kontrak Egy Maulana Vikri di FK Senica itu 6 bulan," kata Dusan Bogdanovic kepada BolaSport.com
"Tetapi ada rencana perpanjangan kontrak 1,5 tahun," tambahnya
Dusan Bogdanovic tampaknya ingin mengusahakan bahwa kliennya itu mendapat banyak menit bermain di FK Senica.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, sport.aktualty.sk |
Komentar