Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Haaland Nyekor, Ronaldo Bikin Rekor
Diego Simeone tercatat pernah memainkan Saul sebagai bek tengah dan bek kiri.
Hal ini rupanya tidak disukai oleh pemain berusia 26 tahun tersebut.
Keputusannya untuk meninggalkan Atletico turut dipengaruhi oleh perubahan posisi bermainnya.
Dalam sebuah wawancara dengan YouTuber terkenal, Ibai Llanos di Twitch via Marca, Saul turut mengungkapkan curahan hatinya.
Saul yang sudah 13 tahun membela Atletico menekankan bahwa dia tidak mau menerima peran barunya sebagai bek kiri.
Setelah mendiskusikan keraguannya tentang bermain di posisi itu dengan Diego Simeone, dia memutuskan pergi.
Tidak hanya itu, kembalinya Antoine Griezmann turut menguatkan Saul untuk angkat kaki dari Wanda Metropolitano.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar