BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, kembali difavoritkan pada balapan MotoGP Aragon 2021. Catatan apik menjadi alasannya.
Marc Marquez berpeluang besar untuk menambah catatan kemenangannya pada MotoGP 2021.
Kesempatan datang di depan Marc Marquez pada seri balap ke-13 MotoGP Aragon yang berlangsung di Sirkuit Aragon pada 10-12 September mendatang.
Karakter Sirkuit Aragon sebagai sirkuit anti-clockwise, berlawanan arah jarum jam atau didominasi tikungan kiri, menjadi alasannya.
Baca Juga: Kelebihan Fabio Quartararo Dibandingkan Valentino Rossi dkk pada MotoGP 2021
Sudah bukan rahasia bahwa Marquez memiliki keunggulan besar di sirkuit-sirkuit anti-clockwise.
Selain itu, lebih banyaknya tikungan kiri meredakan beban bagi fisik Marquez yang masih terpengaruh cedera patah lengan kanan dari tahun lalu.
Contoh paling nyata adalah dominasi Marquez di Sachsenring, venue seri MotoGP Jerman yang memiliki 10 tikungan kiri dan 3 tikungan kanan.
Marquez selalu berhasil mencetak kemenangan di Sachsenring sejak di kelas 125cc pada 2010.
Baca Juga: Vinales Datang, Aprilia Perjuangkan Gelar Juara Dunia MotoGP 2023
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar