Depay bertekad bisa masuk daftar 3 besar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Belanda.
"Cruyff dan Lenstra adalah dua sosok legenda," kata Depay dikutip BolaSport.com dari NOS.
"Anda tidak dapat membandingkan mereka dengan siapa pun."
"Mereka telah melakukan banyak hal yang melegenda dan menempatkan Belanda di peta sepak bola."
Baca Juga: Libas Azerbaijan Tanpa Cristiano Ronaldo, Portugal Tak Tahu Rasanya Kalah
"Bagi saya, bagus bahwa saya terus mencetak gol dan kami menang."
"Saya sekarang berada di sepuluh besar daftar pencetak gol terbanyak Belanda."
"Akan tetapi, saya masih ingin lebih dari itu."
"Saya ingin berada di tiga besar daftar top scorer," ujar mantan pemain Manchester United itu menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | NOS, Opta Johan |
Komentar