Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Mike Tyson, Inilah 2 Petinju Terkeras Versi Evander Holyfield

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 11 September 2021 | 14:00 WIB
Pertarungan Mike Tyson vs Evander Holyfield yang legendaris
twitter.com/HistoryoSport
Pertarungan Mike Tyson vs Evander Holyfield yang legendaris

BOLASPORT.COM - Legenda tinju, Evander Holyfield, mengungkapkan dua lawan yang memiliki pukulan keras ketimbang Mike Tyson.

Evander Holyfield menjelma menjadi bintang tinju dunia sejak memutuskan untuk pindah ke kelas berat.

Setelah menguasai cruiserweight, Evander Holyfield mendapat kesempatan menghadapi Buster Douglas di kelas berat untuk perebutan gelar WBA, WBC, dan IBF.

Bertarung pada Oktober 1990 silam, Holyfield dengan mudah menaklukan Buster Douglas via KO ronde ketiga.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Valentino Rossi Sebut MotorLand Sirkuit Terburuk

Hasil tersebut membuat sosok berjuluk The Real Deal menjadi raja sejati kelas berat karena mendapat sabuk juara WBA, WBC, dan IBF.

Setelah menjadi juara tak terbantahkan kelas berat, Holyfield langsung dipertemukan dengan George Foreman yang dikenal menakutkan.

Beradu jotos dalam tajuk The Battle of the Ages, Holyfield merasa sempat goyah setelah mendapat tekanan dari Foreman.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Penyebab Marc Marquez Marah Saat Lakoni FP2

Meski dalam beberapa kesempatan hampir hancur, Holyfield nyatanya mampu memenangkan pertarungan atas Foreman dengan unanimous decision.

Ketika berbicara dengan The 3 Point Conversion, petinju 58 tahun itu mengaku Foreman memiliki jotosan yang keras.

"George Foreman memukul saya dengan pukulan paling keras," kata Holyfield, dilansir BolaSport.com dari Talk Sport.

Baca Juga: Naik Ring pada Usia 58 Tahun, Evander Holyfield Sesumbar Bakal Menang

Selain sosok berjuluk Big George itu, Holyfield menyematkan Riddick Bowe dengan pujian sebagai petinju dengan pukulan keras.

Riddick Bowe adalah petinju pertama yang memberi kekalahan kepada Holyfield saat berjumpa pada November 1992 lalu.

Kedua petinju juga pernah terlibat adu jotos sebanyak 3 kali dengan hasil Bowe menang dua kali dan Holyfield menang satu kali.

"Riddick Bowe memukul saya lebih dari siapa pun dengan jotosan besar," tutur Holyfield.

Baca Juga: Lambat dan Bicara Mulai Tidak Jelas, Evander Holyfield Disarankan Batalkan Comeback-nya

Setelah 10 tahun tidak bertinju lagi, Holyfield mengumumkan comeback karena meniru Mike Tyson.

Akan tetapi, peraih medali perunggu Olimpiade Los Angeles 1984 itu tidak akan menggelar trilogi melawan Mike Tyson.

Kali ini, Holyfield sedang bersiap bertinju lagi menggantikan tempat Oscar De La Hoya melawan Vitor Belfort.

Duel Holyfield vs Belfort dijadwalkan akan berlangsung di Seminole Hard Rock Hotel and Casino, Hollywood, Florida, Sabtu (11/9/2021) atau Minggu pagi WIB.

Pertarungan tersebut mengundang perhatian besar, bahkan Donald Trump selaku mantan Presiden Amerika Serikat, turut menjadi komentator adu jotos Holyfield vs Belfort.

Baca Juga: Moto3 Aragon 2021 - Pembalap Indonesia Andi Gilang Puas dengan Performanya

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : talksport.com
REKOMENDASI HARI INI

Mees Hilgers Meleng Sedikit, Twente Dihantam Jagoan Belgia di Liga Europa

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136