BOLASPORT.COM - Pemain Besiktas, Miralem Pjanic, mengaku dirinya hanya ingin kembali dan melakukan segalanya lantaran cinta yang tak pernah padam pada Juventus.
Barcelona resmi melepas Miralem Pjanic ke Besiktas dengan status pinjaman selama satu musim pada 2 September.
Besiktas tidak memiliki opsi untuk mempermanenkan status Pjanic jika masa peminjamannya berakhir selepas musim 2021-2022.
Kepindahan Miralem Pjanic ke Besiktas memang melewati batas waktu bursa transfer musim panas 2021 untuk kompetisi elite Eropa lantaran Liga Turki masih membuka proses kepindahan pemain.
Baca Juga: Legenda Arsenal: Harry Kane Memang Fantastis, tapi Belum Layak Dibandingkan dengan Thierry Henry
Sebelum pindah ke Besiktas, Pjanic sempat dikaitkan dengan klub lamanya, Juventus.
Harapan gelandang bertahan asal Bosnia & Herzegovina tersebut begitu tinggi mengingat Juventus kembali ditukangi oleh Massimiliano Allegri.
Massimiliano Allegri memang menginginkan kepulangan Pjanic ke Turin pada jendela transfer musim panas tahun ini.
Namun, tidak ada manuver berarti dari Juventus yang bisa membuat mantan anak didiknya itu kembali ke pelukannya hingga berakhirnya bursa transfer musim panas 2021.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar