"Saya pikir itu keputusan yang buruk, tidak seharusnya menghentikan laga dengan secepat itu," ucap Evander Holyfield.
Walau menelan hasil kalah dan tampil menyedihkan, Evander Holyfield masih menyimpan hasrat untuk berduel dengan Mike Tyson.
Sejak tahun lalu, Evander Holyfield dan Mike Tyson santer diberitakan menggelar laga trilogi dengan tajuk ekshibisi.
Sebelum Evander Holyfield, Mike Tyson sudah kembali ke ring tinju pada November 2020 lalu dengan melawan Roy Jones Jr.
"Tentu saya ingin melawannya," kata Evander Holyfield menegaskan.
Saat sama-sama masih aktif, Mike Tyson dan Evander Holyfield tercatat pernah bertemu di atas ring sebanyak dua kali.
Dalam dua kesempatan yang terjadi pada tahun 1996 dan 1997 itu, Evander Holyfield selalu mampu menghentikan perlawanan Si Leher Beton.
Baca Juga: Hasil Tinju - Duel Sesama Legenda UFC, Satu Jotosan Anderson Silva Bikin KO Tito Ortiz
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar