Perihal akan rencana Mbappe yang ingin bergabung dengan Madrid mendapat pertentangan dari mantan striker Manchester United, Louis Saha.
Baca Juga: 3 Hal yang Buat Juergen Klopp Yakin soal Kemampuan Thiago Alcantara
Louis Saha, yang notaben eks penyerang timnas Prancis, menilai kepindahan Mbappe ke Madrid bakal menjadi sebuah aib bagi dunia sepak bola.
"Ini luar biasa untuk sepak bola Prancis, luar biasa bagi semua pecinta sepak bola untuk dapat melihat atau bahkan membayangkan melihat trio seperti Neymar, Messi dan Mbappe," kata Saha, dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Memang benar bahwa saya khawatir bahwa Mbappe berpotensi pergi ke Real Madrid."
"Tampaknya hampir memalukan bagi dunia sepak bola karena kami hanya ingin melihat trio ini, meskipun hanya enam bulan."
"Ini diibaratkan sebuah pertunjukan, seolah para aktor terbaik di dunia membuat film bersama," ujar Saha melanjutkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | beinsports.com, Marca |
Komentar