Pasalnya jika lolos dari lisensi tersebut tim yang dinyatakan lolos layak bermain di kompetisi internasional.
Belum lagi tim yang dinyatakan lolos layak disebut sebagai tim profesional di negaranya, bahkan di Asia.
Abe Hedly Sundana mengatakan pihaknya berhasil memenuhi semua persyaratan yang harus dipenuhi setiap klub.
Yang luar biasanya persyaratan yang harus diinput tidak sedikit dan jumlahnya dampai ratusan.
Baca Juga: Bek PSS Persembahkan Gol ke Gawang Arema FC untuk Istri yang tengah Hamil di Serbia
"Kami sudah dari awal tahun 2021 ini melakukan penginputan berbagai dokumen yang jadi persyaratan untuk lolos dan diakui sebagai klub profesional di Indonesia dan Asia.
"Ada ratusan syaratnya terbagi dalam tiga bagian kategori. Tapi Alhamdulilah semuanya berhasil kami penuhi," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Senin (20/9/2021).
Dari apa yang sudah dilakukan, Abe Hedly Sundana yakin timnya akan mendapatkan predikat klub profesional di Asia.
Apalagi semua berkas berhasil dilengkapi sebagai syarat mendapatkan predikat klub profesional menurut AFC.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar