Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bagaimana Kekuatan Kunci Francesco Bagnaia Dibantu oleh Jorge Lorenzo?

By Delia Mustikasari - Rabu, 22 September 2021 | 15:30 WIB
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, berpose setelah menjuarai MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (19/9/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, berpose setelah menjuarai MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (19/9/2021).

BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, memenangi dua balapan beruntun pada MotoGP Aragon dan MotoGP San Marino setelah masing-masing mengalahkan Marc Marquez (Repsol Honda) dan Fabio Quartataro (Monster Energy Yamaha).

Pada musim ketiganya sebagai pembalap MotoGP, Francesco Bagnaia telah membuat banyak orang terkesan dengan kemampuan menikungnya dengan GP21 dan pengeremannya.

Hal itu membuat Johann Zarco (Pramac Racing) percaya bahwa Francesco Bagnaia adalah orang yang membuat perbedaan di Ducati saat menikung daripada motornya.

Baca Juga: Jadwal Sudirman Cup 2021 - Indonesia Buka Perjuangan dengan Hadapi ROC

Pengereman adalah area yang lemah bagi Bagnaia dalam perjalanannya sebagai rookie pada 2019.

Tetapi, pembalap Italia itu mengatakan bahwa bekerja dengan motor Panigale V4-nya dengan ban ketahanan Michelin di Misano sepanjang 2020 dan mempelajari data mantan pembalap Ducati, Jorge Lorenzo, telah membantunya membentuk gaya pengeremannya.

"Itu adalah sesuatu yang banyak saya kerjakan karena pada tahun pertama MotoGP, saya banyak berjuang dengan pengereman," kata Bagnaia dilansir BolaSport.com dari Motorsport.

"Dan saya mulai banyak bekerja di area itu pada akhir 2019. Pada 2020, saya sudah melakukan langkah, tetapi saya juga banyak bekerja dengan motor jalanan di sini (di Misano) untuk mengelola ban depan dengan lebih baik."

Baca Juga: Sudah Merasa Cepat, Valentino Rossi Bakal Libas Tes MotoGP Lagi

"Satu hal bagus tentang Panigale kami dalam hal gaya berkendara dan ban karena ban yang kami gunakan adalah ban ketahanan Michelin, konstruksinya sangat mirip. Jadi, apa yang dilakukan bagian depan sudah dekatdengan motor MotoGP," tutur Bagnaia.

"Jadi, saya banyak bekerja dengan ban dan motor itu, uga dengan data Jorge Lorenzo."

Kini perbedaan yang Bagnaia buat hanya bagian terakhir dari pengereman.

"Saya mengerem sekuat yang saya bisa, tetapi saya membuat perbedaan saat masuk tikunga," ujar Bagnaia.

Melalui kemenangan pada MotoGP San Marino, Bagnaia memangkas selisih poin dari pemuncak klasemen sementara MotoGP 2021, Quartararo.

Dia kini menempati peringkat kedua dengan raihan 186 poin atau tertinggal 43 angka dari Quarararo.

Baca Juga: Marc Marquez Terkesan, Honda Bakal Jadi Motor Berbeda pada MotoGP 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X