Menurut dia, Borneo FC tetap tim tangguh dengan persiapan yang jauh lebih matang ketimbang Persib.
Apalagi Borneo FC punya kedalaman skuad yang merata di setiap lini dan punya motivasi besar memetik kemenangan pada pertandingan besok.
"Borneo FC merupakan tim yang berkualias, mereka mempunyai pemain-pemain yang bagus di setiap posisi," ujar Robert.
"Permainan Borneo FC juga baik dalam penguasaan bola, transisi mereka juga baik dari bertahan ke menyerang dan sebaliknya," imbuhnya.
Baca Juga: Persis Solo Vs AHHA PS Pati Jadi Laga Pembuka Liga 2 dan Jadwal Grup B serta Grup C
"Meski mereka mengalami perubahan pelatih tapi kami harus tetap respek dan mewaspadai Borneo FC," kata Robert lagi.
Melawan Borneo FC, Persib dipastikan tidak diperkuat satu penyerang andalannya.
Adalah Ezra Walian yang masih dibekam cedera.
"Persiapan kami berjalan bagus, semua pemain dalam keadaan sehat kecuali Ezra Walian," ujar Robert
"Dia cedera karena pertandingan terakhir dan masih dalam proses penyembuhan," imbuhnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar