BOLASPORT.COM - Pembalap senior MotoGP asal Italia, Andrea Dovizioso, membuat pengakuan mengejutkan terkait motor Yamaha yang kini menjadi tunggangannya di arena balap.
Tanpa tedeng aling-aling, Andrea Dovizioso mengakui bahwa motor YZR-M1 produksi Yamaha bukanlah motor yang tepat untuk gaya membalapnya.
Usai menjalani rehat sekitar 10 bulan, Dovizioso akhirnya kembali ke ajang balap MotoGP bersama Petronas Yamaha SRT.
Baca Juga: Pengamat MotoGP Menanti Kesempatan Kedua Valentino Rossi di Kandang Sendiri
Debut penampilan Dovizioso bersama tim satelit Yamaha itu pada balapan MotoGP San Marino 2021 ditandai dengan hasil mengecewakan.
Rider Italia yang akrab Dovi tersebut cuma bisa finis di urutan ke-21 pada balapan di Sirkuit Misano, akhir pekan lalu.
Dovizioso terpaut 42,587 detik dari sang pemenang balapan, Francesco Bagnaia, yang ironisnya, membela eks timnya sebelum rehat, Ducati Lenovo Team.
Baca Juga: Valentino Rossi Berubah Lebih Tenang Lagi Usai Perpisahan di Misano
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar