Mantan penjaga gawang Madura United itu mengaku sangat termotivasi untuk cepat pulih dan kembali bersama tim.
Selain karena niat yang tinggi, Satria juga mendapat banyak dorongan dari orang-orang terdekatnya.
"Pertama untuk bisa sembuh itu berawal dari diri sendiri, kemudian ada dukungan dari anak, istri, orang tua dan teman-teman."
Baca Juga: Widodo C Putro Bicara Kekuatan Bali United yang Belum Terkalahkan di Liga 1
"Jadi itu yang membuat saya bisa terus semangat untuk lekas sembuh," tuturnya.
Lebih lanjut, Satria memohon doa dan dukungan dari penggemar sepak bola Tanah Air, khususnya suporter Persebaya untuk kesembuhannya.
"Harapan saya bisa segera pulih dan bisa kembali kelapangan membantu tim," kata Satria.
"Saya minta doanya supaya cedera saya segera sembuh," harapnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | youtube Persebaya |
Komentar