Baca Juga: Setelah Liga 1, BRI Jadi Sponsor Utama Liga 2 2021?
Padahal, Dendi Santoso dan kawan-kawan berhasil menciptakan enam sampai tujuh peluang untuk bisa menjebol gawang Jandia Eka.
Arema FC mengalami kesulitan membobol gawang PSIS meski permainan tim berlangsung sangat apik.
Dengan situasi ini, tentu saja Eduardo Almeida bingung sebab tak ada satu gol pun yang tercipta hingga akhir pertandingan.
“Tentang permainan hari ini, saya pikir kami telah melakukan segalanya untuk memenangi pertandingan,” ujar Eduardo Almeida dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com usai laga.
Baca Juga: Nekat Mainkan Serif Hasic meski Baru Gabung 2 Hari, Begini Alasan Milo
“Kami bermain dengan intensitas berkualitas, kami juga memiliki permainan yang bagus. Banyak peluang kami ciptakan tetapi tak bisa mencetak gol. Jadi, tim main bagus tetapi tidak ada gol yang tercipta.”
Penyelesaian akhir yang masih menjadi masalah utama tim asal Malang pun diakui oleh Almeida.
Mantan pelatih Semen Padang FC itu mengatakan bahwa pada dasarnya bisa menciptakan banyak peluang dalam sebuah pertandingan bukan hal yang mudah.
Namun, lebih sulit lagi adalah mencetak gol ke gawang lawan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar